Kades Sintuban Makmur Ucapkan Selamat Hari Pers 2025: Peran Media Penting Dalam Negara Demokrasi

Media Barak Time.com
By -
0


Baraktime.com|Aceh Singkil

Kepala Desa Sintuban Makmur Kecamatan Danau Paris Kabupaten Aceh Singkil, Irwansyah Sambo SH, menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh jurnalis di Indonesia dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025. Pada kesempatan ini, ia menyoroti peran vital pers dalam membangun bangsa dan negara, khususnya di Kabupaten Aceh Singkil.


Hari Pers Nasional, yang jatuh pada 9 Februari mendatang, menampakkan pentingnya peran media sebagai pilar demokrasi. Irwansyah Sambo SH, dalam pesannya, berharap agar pers tidak hanya berkembang tetapi juga lebih berinovasi demi kemajuan bersama.


Irwansyah Sambo SH, mengucapkan “Selamat Hari Pers Nasional! Jurnalis memainkan peran yang sangat strategis bagi nusa dan bangsa ini. Kami harap di Tahun 2025 ini, insan pers dapat terus berkembang dan lebih maju,” ujar Irwansyah Sambo SH, dengan antusias.


Lebih lanjut, Irwansyah menekankan pentingnya pers sebagai kontrol sosial, tidak hanya untuk Aceh Singkil, tetapi juga untuk Indonesia. “Mari kita bersama-sama bersinergi memajukan bangsa dan negara tercinta ini melalui peran media yang aktif dan kritis,” tutupnya, penuh semangat.


Peringatan HPN ini diharapkan tidak hanya menjadi seremonial belaka, tetapi juga menjadi momentum evaluasi bagi media, Irwansyah berharap semoga pers Indonesia kian jaya dan senantiasa menjadi mitra bagi perkembangan bangsa, ” pungkasnya.(MP) 

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)