Baraktime.com|Jakarta
Organisasi
kemasyarakatan Islam, Muhammadiyah, memperkenalkan terobosan baru di sektor
bisnis dengan meluncurkan produk pendingin udara bernama ACMU (Air Conditioner
Muhammadiyah).
Inovasi ini
diperkenalkan dalam acara Tanwir Muhammadiyah yang digelar di Kupang, Nusa
Tenggara Timur (NTT). ACMU mengusung teknologi pendingin udara yang ramah
lingkungan dan hemat energi, yang selaras dengan komitmen Muhammadiyah untuk
menjaga keberlanjutan lingkungan.
CEO PT Green
Sinar Mentari Jaenudin mengungkapkan bahwa ACMU dilengkapi dengan
teknologi inverter mutakhir yang menawarkan efisiensi energi tinggi dan emisi
karbon rendah.
"ACMU adalah AC bintang 5 dengan standar efisiensi energi yang telah ditetapkan pemerintah. Produk ini tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga hemat energi," ujar Jaenudin dalam keterangan resmi yang diterima pada Senin (9/12).
Sejak
pertama kali diuji di enam rumah sakit Muhammadiyah pada 2017, ACMU telah
mencatatkan pemasangan hampir 1.000 unit. Beberapa rumah sakit, seperti RS
Islam Jakarta Cempaka Putih, RS Muhammadiyah Lamongan, dan RS PKU Muhammadiyah
Gamping, tercatat berhasil menghemat energi hingga 26%.
Hal ini
menunjukkan potensi ACMU dalam membantu mengurangi biaya operasional energi,
terutama di sektor layanan kesehatan yang memiliki kebutuhan pendinginan yang
tinggi.
Salah satu
fitur menarik dari ACMU adalah pengingat waktu salat yang terintegrasi dalam
perangkat AC.
Pengguna
dapat memilih tampilan visual jadwal salat atau mendapatkan pengingat azan
secara otomatis pada setiap waktu salat. Fitur ini dirancang untuk memudahkan
umat Muslim dalam menjalankan ibadah meski sedang beraktivitas.
ACMU juga
menawarkan garansi hingga 10 tahun, sebuah keunggulan yang jarang ditemui pada
produk pendingin udara sejenis di pasar.
Dibuat
dengan kandungan lokal yang terus ditingkatkan, meskipun saat ini sekitar 90%
bahan baku masih diimpor, PT Green Sinar Mentari berkomitmen untuk meningkatkan
penggunaan komponen dalam negeri seiring dengan meningkatnya permintaan pasar.
Saat ini,
ACMU telah terjual lebih dari 10.000 unit, dan rencananya akan semakin meluas
dengan adopsi produk ini di berbagai amal usaha Muhammadiyah, termasuk rumah
sakit, sekolah, dan lembaga pendidikan lainnya.
Anggota
Muhammadiyah juga bisa mendapatkan potongan harga hingga 10%, sementara
pemasangan produk ini terbuka untuk masyarakat umum, baik di kediaman pribadi
maupun di fasilitas umum.
Dengan
berbagai keunggulan, baik dari segi efisiensi energi, fitur yang mendukung
kegiatan ibadah, serta jaminan garansi jangka panjang, ACMU hadir sebagai
pilihan cerdas untuk konsumen yang ingin mengurangi pengeluaran energi
sekaligus mendukung inisiatif ramah lingkungan.
ACMU juga
direncanakan untuk menjadi mitra resmi dalam Muktamar Muhammadiyah 2027 di
Medan, yang akan menjadi ajang pengenalan lebih luas produk ini kepada
masyarakat Indonesia. (red)
Sumber : Kontan.co.id
Posting Komentar
0Komentar