Baznas Labusel dan Dinas Sosial berkolaborasi terkait penanganan sosial kemasyarakatan

Media Barak Time.com
By -
0

 



 

Baraktime.com|Labusel

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dan Dinas Sosial Kabupaten Labuhanbatu Selatan berkolaborasi terkait penanganan sosial kemasyarakat khususnya kaum duafa. Inisiasi ini muncul dalam diskusi ringan di warung Amaliah, Jalinsum SImaninggir, Kelurahan Kotapinang, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Senin (5/1/2026).

 

Hadir dalam diskusi ringan itu Ketua Baznas Labusel, M. Yusuf Hasibuan, Ketua Karang Taruna Labusel, Andi Syahputra Nasution, Sedangkan dari Dinas Sosial hadir Juliani Tanjung selaku Kabid Rehabilitasi Sosial, Roswita Sari Siregar, Iwan Darmawan Hasibuan dan Syahwan Harahap selaku Kabid Penanganan Fakir miskin.


Dalam diskusi ringan itu muncul ide-ide terkait penanganan sosial kemasyarakatan seperti  kemiskinan, pengangguran, atau masalah kesehatan mental, untuk meningkatkan kualitas hidup mereka dan menjadi anggota masyarakat yang produktif.


Menurut M. Yusuf Hasibuan selaku Ketua Baznas Labusel di kesempatan itu mengatakan, penting untuk membangun sinergitas dan kolaborasi dengan Dinas Sosial khususnya dalam penanganan kemiskinan, Pengangguran dan Kesehatan Mental masyarakat.


“Membantu individu atau keluarga yang mengalami kemiskinan, pengangguran, atau masalah ekonomi lainnya untuk meningkatkan kesejahteraan mereka merupakan sebuah keharusan. Hal ini tidak bisa dikerjakan sendiri, namun harus secara Bersama-sama. Pada konteks ini kami berkolaborasi dengan Dinas Sosial untuk membicarakan hal itu” ujarnya.


Yusuf berharap dengan kolaborasi ini dapat menghasilkan program yang orientasinya meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat. Sehingga masyarakat di Labuhanbatu Selatan dapat merasakan manfaat dari program tersebut. (red).

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)